Pakaian adalah cerminan pribadi pemakainya. Atas dasar inilah, lahir dorongan untuk tampil unik dengan daya tarik yang ada. Keinginan untuk memiliki pakaian dengan motif-motif yang menarik pun muncul. Demi menjawab kebutuhan tersebut, teknologi cetak digital printing tekstil pun tercipta. Kelebihan digital printing kerap menjadi alasan utama banyak digunakannya teknik printing.
Kehadiran mesin print kain digital telah mengubah banyak hal dalam industri fashion. Cetak motif kain menjadi jauh lebih mudah dan cepat. Hasil cetak digital printing tekstil pun jauh lebih detail. Menariknya lagi, semua itu kini bisa dilakukan dengan lebih cepat dan dengan biaya yang relatif lebih terjangkau.
Mengenal Teknologi Digital Printing
Teknologi print kain digital kini semakin banyak dijumpai. Desainer pakaian hingga pelaku industri konveksi pun semakin dimudahkan dan lebih bebas berkreasi. Peran teknologi cetak digital printing tekstil memang sudah sejauh itu mengubah industri tekstil hingga konveksi. Namun sebelum berbicara lebih jauh tentang kelebihan digital printing, apa sih teknologi digital printing yang menjadi inti dari tren print kain?
Digital printing merupakan sebuah teknik atau metode percetakan dari gambar berformat digital ke media cetak seperti kertas atau kain. Print digital tidak memerlukan proses pra cetak seperti membuat film. Karena itulah, proses cetak dengan teknik digital printing jadi lebih efisien dan cepat.
Saat ini, teknologi digital printing telah diadopsi di banyak industri. Bukan hanya industri percetakan saja, kelebihan digital printing membuat teknologi ini juga turut diadopsi dalam industri tekstil. Bahkan di kalangan desainer busana dan pelaku industri fashion, print kain digital kerap dijadikan pilihan dalam berkreasi.
Kelebihan Digital Printing
Seperti yang telah disinggung sebelumnya, teknik digital printing, khususnya cetak digital printing tekstil menawarkan banyak kelebihan. Untuk lebih jelasnya, berikut kelebihan digital printing.
1. Hasil cetak beresolusi tinggi
Berbeda dengan teknik sablon atau cetak tradisional, cetak digital printing tekstil hampir tidak memiliki batas kombinasi warna. Tergantung dari spesifikasi dan fitur digital printer yang digunakan, kombinasi warna yang dihasilkan bisa mencapai ribuan bahkan puluhan ribu warna dan gradasi.
Hasil cetak print kain digital juga detail. Jika menggunakan tinta berkualitas tinggi, kualitas cetak yang dihasilkan akan jauh lebih bagus lagi.
2. Bebas berkreasi tanpa batasan pola ataupun motif
Satu lagi kelebihan digital printing adalah kebebasannya dalam mencetak motif. Mesin digital printing tidak mengenal batasan pola cetak. Apapun motifnya, cetak digital printing tekstil bisa mewujudkannya. Bahkan motif rumit dan detail juga bisa dicetak dengan printer digital.
Kelebihan digital printing yang seperti ini tentu memberi lebih banyak kebebasan kepada desainer pakaian dalam berkarya. Mereka bisa mencetak motif kain yang diinginkan dan mewujudkan karya busana yang otentik.
3. Mencetak kain lebih efisien
Print kain digital tidak membutuhkan proses pra cetak. Tidak ada lagi proses pembuatan film yang menyita banyak waktu dan biaya. Proses print kain digital bisa dilakukan cukup dengan memasukkan desain ke dalam komputer dan mencetaknya. Jika hasil cetak atau warna yang dihasilkan belum sesuai dengan keinginan, revisi bisa dilakukan dengan mudah dan lebih murah.
Efisiensi seperti ini membuat proses print kain digital menjadi lebih efisien dan hemat waktu. Tentu saja, kelebihan digital printing seperti ini membuat cost produksi jadi lebih rendah.
4. Hasil cetak lebih konsisten
Kain yang dicetak dengan digital printer cenderung lebih konsisten. Tidak ada perbedaan yang cukup berarti antara cetakan pertama dengan cetakan berikutnya. Hal ini bisa terjadi karena data dan process plan dapat disimpan dengan mudah. Jadi jika ingin mencetak kain dengan motif yang sama, data tersebut bisa digunakan kembali.
5. Risiko cacat produksi lebih rendah
Satu lagi kelebihan digital printing yang tidak bisa ditemukan di proses cetak tradisional adalah akurasi cetaknya. Digital printer tekstil mampu mencetak motif secara akurat. Seperti apa desain yang dicetak, seperti itulah hasil cetak yang akan keluar nanti.
Akurasi seperti ini mampu meminimalisir cacat produksi. Jadi selama desainnya tidak rusak, hasil cetaknya akan mengikuti. Bisa dikatakan inilah kelebihan digital printing yang membuat banyak desainer busana lebih memilih print kain.
6. Batas minimal cetak lebih sedikit
Cetak kain biasanya mensyaratkan batas minimal cetak. Jika ingin mencetak kain dengan motif custom, Anda harus memesan dalam jumlah besar. Tentu saja, hal ini bisa menjadi masalah jika kain yang dibutuhkan tidak banyak.
Berbeda dengan cetak tradisional, batas minimal untuk print kain digital jauh lebih sedikit. Meski hanya 10 meter, cetak digital printing tekstil bisa mencetak kain yang diinginkan oleh pemesan. Jadi jika hanya butuh sedikit, Anda tidak harus mencetak dalam jumlah besar.
7. Digital Printing Lebih hemat energi dan air
Proses print kain digital tidak membutuhkan energi listrik yang sangat besar. Air dan tinta yang dibutuhkan juga lebih sedikit jika dibandingkan dengan cetak tradisional atau screen printing. Hal ini membuat biaya produksi menjadi lebih rendah.
Bagi pelanggan, biaya produksi yang lebih rendah membuat biaya cetak kain jadi lebih terjangkau. Tidak hanya itu, limbah yang dihasilkan juga lebih sedikit.
Kelebihan Digital Printing Jadi Solusi
Digital printing tekstil memungkinkan para desainer mewujudkan karya terbaiknya. Bagi pelaku industri pakaian, mereka juga bisa memangkas biaya produksi dan meningkatkan efisiensi. Menariknya lagi, semua itu bisa dilakukan tanpa harus mengorbankan aspek kualitas pakaian yang dihasilkan.
Tertarik untuk membuat kain Anda sendiri tanpa harus merasa terbebani dengan biaya cetak yang tinggi? Di Inoui Print Anda bisa mendapatkan itu semua. Yuk konsultasi gratis sekarang!