Tentang Cotton 50s
Bahan cotton 50s artinya yaitu jumlah benangnya ada 50 yang secara tidak langsung menentukan tingkat ketebalan benang. Yarn count atau hitungan merupakan ekspresi numerik menunjukkan tingkat kehalusan atau kekasaran benang. Untuk benang cotton 50-an termasuk benang berkualitas yang umumnya dipakai pada kain kaos yang halus.
Karakteristik Bahan Cotton 50s
Bahan cotton 50s memiliki karakteristik benang yang lebih halus dan cenderung tipis. Meskipun demikian, bahan katun ini termasuk salah satu bahan katun yang awet dan nyaman digunakan. Anda harus tahu bahwa huruf ‘s’ yang terdapat pada cotton 50s ini menampilkan jumlah jarum rajutan.
Selain itu, huruf ‘s’ adalah kependekan dari istilah single knitt, yaitu cara merajut kain memakai satu jarum, karenanya membuat hasilnya lebih renggang dibandingkan jarum ganda yang biasa dinamakan dengan istilah double knitt yang disingkat dengan huruf ‘d’ tepat pada bagian angka ketebalan benang tersebut.
Dengan begitu cotton combed 50s berarti mempunyai tingkat ketebalan benang berukuran 50 yang dirajut memakai jarum dengan metode single knitt’. Umumnya single knitt digunakan pada kaos-kaos distro dengan karakteristik lebih nyaman dan tipis digunakan.
Kelebihan Bahan Cotton 50s
1. Tidak Panas
Bahan kain cotton 50s tidak panas digunakan, justru sebaliknya sangat nyaman. Karena bahan yang satu ini bisa menyerap keringat sangat baik. Bahkan seringkali dijadikan pilihan ketika cuaca sedang panas. Sangat cocok dijadikan sebagai bahan pakaian untuk sehari-hari.
2. Nyaman Dipakai
Karena memiliki tingkat kelembutan yang sangat halus/lembut, tentu saat dipakai bahan kain ini akan terasa adem jika bersentuhan langsung pada kulit.
3. Tahan Lama
Walaupun cenderung lebih tipis, namun cotton 50s termasuk salah satu bahan kain yang awet dan tidak gampang rusak.
FAQ
Perbedaan Katun 50s dengan 24s
Dibandingkan dengan 24s, katun 50s tentu saja lebih adem dan ringan saat digunakan. Sementara itu, jika anda mencari produk kaos lebih hangat digunakan saat cuaca dingin, tentu saja katun 24s dapat dijadikan pilihan.
Dari segi berat kain, sudah jelas kain katun 24s lebih berat dibandingkan katun 50s. Hal ini dikarenakan tingkat ketebalan pada katun 24s sebenarnya lebih besar.
Harga cotton combed 24s dengan ukuran benang yang lebih tebal dan besar sebelum dijadikan kaos, maka harganya menjadi lebih murah dibandingkan kain cotton combed 50s dengan karakter lebih tipis. Namun harga setelah dijadikan kaos biasanya bervariasi tergantung dari toko atau distronya itu sendiri.
Jenis Pakaian dengan Cotton 50s
Biasanya jenis pakaian dari bahan cotton 50s adalah jenis-jenis pakaian kaos oblong yang bahannya lebih adem dan sering digunakan untuk sehari-hari. Seringkali dijadikan sebagai bahan kaos pria dibandingkan wanita, karena untuk kaos wanita biasanya lebih tebal dibandingkan kaos pria.